Info Kontes Foto Sony Xperia 2015 - Jago foto? Ikuti Kontes Foto Sony Xperia dan menangkan hadiah sesi foto personal beauty potrait dengan Rio Motret dan 1 unit Xperia Z3 compact atau Xperia Z3
Syarat dan ketentuan:
1. XperiaTM Photo Academy with RIOMOTRET berlangsung mulai dari tanggal 29 Desember 2014 –8 Februari 2015.
2. Program ini berlaku bagi pria dan wanita di Indonesia.
3. Program ini berlaku bagi pemilik KTP/SIM/Paspor?Kartu Pelajar.
4. Peserta berdomisili di wilayah Indonesia.
5. Peserta wajib mem-follow akun Instagram @SonyXperiaID
6. Peserta wajib menghubungkan akun Twitter dan Facebook pribadi ke akun Instagram pribadi.
7. Peserta kontes dapat mengikuti kontes dengan mengunggah foto sesuai dengan tema yang ditentukan pada akun Instagram pribadi dan mention ke IG @SonyXperiaID serta waiib menggunakan hashtag #XperiaPhotoAcademyID + #hashtag masing-masing tema.
8. Peserta dapat mengunggah foto sebanyak-banyaknya.
9. Pengumuman pemenang akan dilakukan selambat-lambatnya 14 hari setelah postingan kuis ditutup melalui Instagram @SonyXperiaID dan Facebook Notes Sony Mobile ID.
10. Hadiah kontes XperiaTM Photo Academy with RIOMOTRET berupa foto sesi bersama RioMotret dan satu (1) unit Sony Xperia Z3 Compact untuk pemenang pertama dan 1 unit Xperia Z3 untuk pemenang kedua.
11. Peserta akan dinilai berdasarkan ketepatan, komposisi, kreatifitas dan estetika sesuai dengan tema mingguan oleh Juri dan pemenang akan dipilih jika sudah mem-follow akun Instagram @SonyXperiaID dan akun Twitter @SonyXperiaID. Kesempatan menang hanya sekali. Jika peserta sudah menang, tidak boleh menang lagi.
12. Pengumuman pemenang akan dilaksanakan maksimal 14 hari kerja setelah kontes berakhir.
13. Pengambilan hadiah bagi yang berdomisili di Jabodetabek akan diinfokan alamat pengambilan melalui email dari sonymobile_id@roundtable-asia.com dan melalui Facebook Note di www.facebook.com/sonymobileid.
14.Pemenang wajib memenuhi persyaratan berikut ini empat belas hari (14 hari) setelah pengumuman kemenangannya melalui email atau melalui message ke Facebook Sony Mobile ID di www.facebook.com/sonymobileid.
a. Meng-update post sebanyak sepuluh (10) kali di Instagram dan Twitter mengenai kemenangannya disertai @SonyXperiaID + #XperiaPhotoAcademy+ #hashtag masing-masing tema dan mengirimkan screenshotnya.
b. Mengirimkan screenshot ‘Home’ pada aplikasi Xperia Lounge yang telah didownload di ponsel.
c. Berikan data pribadi sesuai yang tertera pada KTP/SIM/Paspor Kartu Pelajar beserta scan/foto/fotokopi KTP/SIM/Kartu Pelajar. Kirimkan persyaratan diatas melalui e-mail ke: sonymobile-id@roundtable-asia.com.
15.Apabila pemenang berdomisili di Jabodetabek makan diharuskan untuk melalukan pengambilan hadiah ke lokasi yang ditetapkan melalui informasi di e-mail.
Apabila pemenang berdomisili diluar Jabodetabek maka hadiah akan dikirimkan melalu jasa pengiriman.
16. Pengiriman dan/atau pengambilan hadiah akan dilakukan paling lambat 30 hari kerja setelah kontes berakhir. Keterlambatan pengiriman dikarenakan faktor yang disebabkan oleh jasa kurir/pengiriman bukan menjadi tanggung jawab penyelenggara kontes.
17. Setelah menerima hadiah peserta wajib mengunggah foto ke media sosial akun Instagram atau Twitter dan mention ke @SonyXperiaID atau melalui message ke Facebook ‘SonyMobile ID’ sebagai bukti tanda terima.
18. PT. Sony Mobile Communications Indonesia berhak mengubah, menarik atau merevisi syarat dan ketentuan ini beserta hadiahnya kapan saja tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Peserta yang tidak mematuhi syarat dan ketentuan ini beserta perubahannya yangmungkin ada dikemudian hari dapat didiskualifikasi berdasarkan kebijakan penuhPT. Sony Mobile Communications Indonesia.
19. PT. Sony Mobile Communications Indonesia tidak bertanggung jawab atau menjamin atas kualitas/kesesuaian/ penjualan dari barang/ jasa yang disediakan sebagai hadiah.
20. Promo ini tidak berlaku untuk karyawan agency, biro iklan, dan pihak ketiga dari PT. SonyMobile Communications.
21. Keikutsertaan dalam program promosi ini tidak dipungut biaya. Penyelenggara program tidak bertanggung jawab terhadap penipuan yang dilakukan oleh pihak manapun sehubungan dengan program “XperiaTM Photo Academy with RIOMOTRET”.
22. Keputusan Juri, penyelenggara program dan PT. Sony Mobile Communications Indonesia adalah final dan tidak dapat diganggu gugat.
Sumber: https://www.facebook.com/sonymobileid